Sukseskan Assesmen Nasional Tahun 2022, BPMP Sulbar Gelar Kegiatan Pelaksanaan Pendampingan Pemerintah Daerah dalam Penentuan status Pelaksanaan Asesmen Nasional dan Distribusi Sekolah Menumpang di Satuan Pendidikan

Majene, 28 Juli 2022 Balai Penjaminan Mutu Pendidikan (BPMP) Provinsi Sulawesi Barat menggelar Kegiatan Pelaksanaan pendampingan Pemerintah Daerah dalam penentuan status pelaksanaan Asesmen Nasional dan distribusi sekolah menumpang di satuan pendidikan di Provinsi Sulawesi Barat. Kegiatan dibuka secara langsung Direktur Sekolah Dasar Kemendikbudristek Bapak Dr. Muhammad Hasbi, S.Sos, M.Pd yang memanfaatkan lawatannya ke Kab. Majene dalam rangka Kunjungan Kerja dan Audiensi dengan Pemda Kab. Majene dalam rangka Impelementasi Kurikulum Merdeka di Provinsi Sulawesi Barat.

“Kementerian Pendidikan Riset dan Teknologi dalam rangka Perbaikan berkelanjutan, dua hal yang diprediksi langsung melalui assesmen nasional adalah kualitas, dan lingkungan belajar yg kondusif hasil belajar peserta didik, dalam menciptakan sdm kompetitip dimasa datang, tiga hal yang akan diukur dari pelaksanaan assesmen adalah literasi, numerasi dan karakter, “Pungkas Direktur SD dalam sambutnnya pada pembukaan

beliau mendambahkan dalam rangka menciptakan SDM yg santun dan ilmu yg mumpuni menuju Indonesia maju maka tujuan pemerintah dengan menciptakan profil pelajar pancasila dan kepemimpinan pembelajaran, berpusat guru berkualitas, Upaya peningkatan kepesertaan assesmen nasional.

Kegiatan beralngsung selama empat hari dari tanggal 28 s.d. 31 Juli 2022 dan ditemaptakan Aula Tappalang BPMP Provinsi Sulawesi Barat peserta dari kegiatan ini adalah Penangggung Jawab Assesemen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) Dinas Pendidikan Provinsi dan Kab/Kota dan Kemenag Provinsi dan Kab/Kota Se-Provinsi Sulawesi Barat.

 

 

Sharing is caring!

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *